Oseng Mi Soun Pedes

pic: oseng mie soun pedes

Soun adalah salah satu jenis mie yang terbuat dari pati. Bila masih kering bentuknya menyerupai sarang burung, namun warnanya putih. Sebelum memasak, biasanya direndam air panas agar lunak dan kenyal. Soun ini juga dapat digunakan sebagai hiasan/pemanis sajian makanan dengan cara digoreng tanpa direndam air panas. Penasaran bagaimanakah bentuk olahan dari mi soun? Yuk merapat ke resep simpel berikut ini ya, oseng mie soun pedes:

Bahan2 oseng mie soun pedes:
  • 250 gram mie soun, rendam dengan air panas hingga kenyal dan tiriskan
  • Kol/sawi sesuai selera
  • 2 cm lengkuas, memarkan
  • 1 lembar daun salam
  • Saus tiram secukupnya
  • Kecap manis secukupnya.
  • Gula pasir secukupnya.
  • Garam secukupnya.
  • Air secukupnya
  • Minyak untuk menumis
Bumbu iris oseng mie soun pedes:
  • 4 butir  bawang merah, iris tipis
  • 2 siung bawang putih, geprak dan cincang halus
  • ½  butir bawang bombay, iris tipis
  • 4 biji cabai merah keriting, iris serong
  • 4 biji cabai rawit, iris serong

Cara memasak oseng mie soun pedes:
  • Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum.
  • Tambahkan cabai merah keriting dan cabai rawit merah, tumis sampai layu.
  • Masukkan lengkuas dan daun salam, tumis sampai harum.
  • Tuang air, saus tiram, kecap, gula pasir dan garam. Aduk hingga mendidih.
  • Masukkan kol/sawi hingga layu.
  • Masukkan mie soun, aduk sampai tercampur rata, meresap, dan semua bahan matang.
  • Kini oseng soun pedas penggugah selera siap disantap anggota keluarga tercinta. Sajikan bersama nasi hangat dan kerupuk.

  Ga mau kan anggota keluarga bosen lantaran menu makannya itu2 melulu2? Ya oseng soun ini sangat mudah dan simpel dipraktekkan di rumah, sebagai fariasi menu sehari2. Happy cooking sista..
#selamat mencoba dan salam keluarga sehat

Tumis Daun Pepaya

pic: tumis daun papaya

     Daun papaya terkenal memiliki rasa pahitnya. Daun ini bisa dimasak dan menjadi santapan penggugah selera loh.  Ada tips yang bisa diaplikasikan bilamana menginginkan daun papaya namun tidak terasa pahit.  Dalam proses perebusannya, air yang mendidih dicampur dengan asam jawa dan garam. Hasilnya daun pepaya tetap lezat namun tak berasa pahit. Ga percaya? Silahkan coba resep simpel tumis daun papaya berikut ini:

Bahan2 tumis daun papaya:
  •          5 lembar daun papaya
  •          5 buah cabai merah, iris tipis
  •      1 ruas jari lengkuas memarkan
  •         2 lembar daun salam
  •         1 keris pete, belah jadi 2
  •         1 genggam teri medan, goreng   garing
  •      Garam dan gula secukupnya
  •      Minyak goreng untuk menumis
Bumbu  halus tumis daun papaya:
  •            5 butir bawang merah
  •            3 siung bawang putih
  •            3 buah cabai merah


Cara membuat tumis daun papaya:
  •       Rebus daun papaya dalam air mendidih yang telah dituangi asam jawa dan garam. Jangan terlalu lama agar kandungan gizinya tetap ada.
  •     Tumis bumbu yang sudah dihaluskan hingga harum, lalu masukkan cabai merah, lengkuas, daun salam, teri goreng, pete, dan diaduk agar rata.
  •         Masukkan daun papaya.
  •    Tambahkan garam dan gula secukupnya. Aduk-aduk hingga bumbu meresap dan tercampur rata.
  •        Angkat dan hidangkan bersama nasi hangat.

     Kandungan gizi yang terdapat didalamnya meliputi: vitamin, zat besi, fosfor, dll. Kompleksnya senyawa ini menjadikan khasiat daun pepaya juga ikut beragam. Tertarik untuk mempraktikkannya di rumah bukan? Baca juga tumis sawi putih. Happy cooking ya sista..

#selamat mencoba dan salam keluarga sehat

Oseng Teri Lombok Ijo

pic: oseng teri lombok ijo

     Resep kali ini adalah oseng teri lombok ijo si penggungah selera. Selain penggugah selera kandungan gizi yang terdapat di dalamnya tidaklah kecil. Berikut resep simpelnya:

Bahan2 oseng teri lombok ijo:
  • 1 ons teri asin
  • ¼ st garam
  • ½ st gula pasir
  • Minyak untuk menumis
Bumbu iris oseng teri lombok ijo:
  • 15 cabai hijau, iris serong
  • 4 bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 1 buah tomat
Cara memasak oseng teri lombok ijo:
  • Cuci bersih teri asin dengan air garam agar kadar asinnya berkurang lalu goreng hingga kering.
  • Tumis bumbu iris hingga harum. 
  • Masukkan garam dan gula serta teri  yang sudah digoreng. 
  • Aduk hingga rata dan siap disajikan.

     Kandungan gizi yang terdapat dalam ikan teri segar, meliputi vitamin, lemak, protein  fosfor dll. Singkat kata teri yang bentuknya kecil namun kandungan gizinya sungguh besar.  Manfaat teri lainnya mampu mencegah osteoporosis serta memperkuat gigi  lho,. tertarik bukan? Baca juga sambel teri. Happy cooking sista.
#selamat mencoba dan salam keluarga sehat

Tumis Janggel mix Rempelo Ati

pic: tumis janggel mix rempelo ati

     Janggel adalah nama lain dari jagung muda. Dimana jagung merupakan salah satu sayuran yang kaya akan asam fenolik, asam linoleat, berbagai jenis vitamin dan mineral, asam folat, beta karoten, dan serat. Sehingga memakan olahan jagung merupakan salah satu langkah sehat yang tepat. Salah satunya tumis janggel mix rempelo ati. Berikut resep simpelnya:

Bahan2 tumis janggel mix rempelo ati:
  • ¼ kg janggel (jagung muda)
  • ¼  kg rempelo ati, rebus dan potong dadu
  • 1 daun salam
  • 4 cm lengkuas, memarkan
  • ½ sm garam
  • 1 st gula pasir
  • 2 sm kecap manis
  • 2 sm saus tiram
  • 200 ml air
  • Minyak goreng untuk menumis
Bumbu iris tumis janggel mix rempelo ati:
  • 7 buah cabai hijau, iris serong
  • 5 butir  bawang merah
  • 3 siung bawang putih

Cara membuat tumis janggel mix rempelo ati:
  • Tumis bumbu yang telah dihaluskan.
  • Masukkan rempelo ati yang telah direbus dan dipotong.
  • Masukkan air dan janggel.
  • Tambahkan daun salam, lengkuas, garam, gula, kecap dan saus tiram.
  • Aduk hingga rata dan tunggu hingga mendidih.
  • Angkat dan sajikan untuk 6 porsi.






















     Apakah anda tertarik untuk membuatnya di rumah? Happy cooking yak.
#selamat mencoba dan salam keluarga sehat

TUMIS KANGKUNG

        
pic: tumis kangkung


        Serat yang terkandung dalam sayuran hijau sangat banyak manfaatnya bagi pencernaan tubuh. Salah satunya kangkung. cara memasaknyapun sangat mudah dan tidak memerlukan waktu yang lama, tidak lebih dari 10 menit, so check it out.

Bahan2 tumis kangkung:
Bumbu iristumis kangkung:
  • 2 ikat kangkung dan potong-potong
  • 10 btr telur puyuh rebus
  • 3 buah bawang merah
  • 1 siung bawang putih
  • 3 buah cabai merah, iris serong
  • 1 bungkus saus tiram
  • 75 ml air
  • 3 sdm minyak
  • Iris serong bawang merah, putih dan cabai merahnya.

Cara memasak tumis kangkung:
  • Tumis bawang merah, bawang putih dan cabai hingga harum.
  • Masukkan kangkung, telur puyuh, dan air.
  • ½  sendok teh garam
  • ¼ sendok teh gula pasir
  • Tambahkan Saus Tiram, aduk rata, masak hingga matang, angkat dan sajikan untuk 4 orang.

       Mudah dan praktis bukan? Selain cepat dalam memasaknya, kandungan seratnya juga tinggi lho,..!
#selamat mencoba dan salam keluarga sehat

TUMIS TOGE & SOSIS

      Mengkonsumsi makanan yang kaya akan vitamin bagi tubuh adalah dambaan setiap orang, salah satunya toge. Mungkin terlihat sepele, namun manfaat dan kandungan toge tidaklah sedikit. Salah satu olahan yang berbahan toge adalah tumis toge & sosis. Berikut resep simpelnya.


Bahan2 tumis toge & sosis:
  • 100 gr toge
  • 3 buah sosis
  • 3 biji cabe merah
  • 2 sm minyak untuk menumis

Bumbu halus tumis toge & sosis:
  • 3 butir bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • ½ st merica
  • 2 st garam

Cara membuat tumis toge & sosis:
  • Panaskan minyak, tumis bumbu yang telah dihaluskan sampai harum.
  • Masukkan cabe yang telah diiris tipis dan masukkan toge.
  • Beri sedikit air supaya toge empuk dan matang.
  • Masukkan sosis yang telah dikerat dan kini tumis toge & sosis telah siap untuk dihidangkan.
  • Untuk menambah citarasa, tuangkan bawang goreng sesuai selera anda.

      Vitamin E dalam toge berperan sebagai antioksidan yang dapat melindungi sel-sel tubuh dari serangan radikan bebas. Hal ini secara otomatis akan melindungi sel-sel telur pada wanita maupun sel-sel sperma pada pria dari serangan radikal bebas. Tidak heran karenanya toge termashur yakni mampu meningkatkan kesuburan seseorang. Selain itu toge  merupakan pangan yang rendah kadar lemak, kaya vitamin C, serta memiliki folat dan protein yang dapat memperkecil risiko timbulnya penyakit kardiovaskular dan merendahkkan LDL dalam darah. Tertarik kah?
#selamat mencoba dan salam keluarga sehat

TUMIS BROKOLI ASSOY

Bingung bagaimana variasi mengolah brokoli? Berikut resep simpelnya:


           Bahan2nya:
  •           150 g brokoli
  •            100 g udang
  •           4 batang sawi
  •            3 siung bawang putih
  •            ½ buah bawang bombay
  •            2 buah  cabai keriting
  •            3 sdm minyak goreng
  •            2 sdm saus tiram
  •            1 sendok teh garam
  •            ½ sendok teh gula pasir
  •            100 ml air
Bumbu iris:
  • Iris-iris bawang bombay, bawang putih dan cabai keriting.


Cara memasak:
  • Potong brokoli dan sawi.
  • Tumis bawang putih, bawang bombay dan cabai keriting hingga harum.
  • Masukkan udang yang telah dibersihkan.
  • Masukkan brokoli dan sawi.
  • Tambahkan air, garam, gula dan saus tiram.
  • Memasaknya jangan terlalu matang, angkat, dan sajikan untuk 6 porsi.

Mudah bukan membuatnya? Selain mengandung banyak gizi, brokoli juga mempunyai beragam manfaat. Nilai gizi dari brokoli dapat dianggap sebagai pembangkit tenaga zat besi, protein, kalsium, kromium, karbohidrat, vitamin A dan vitamin C. Brokoli juga mengandung phytochemical penting dan antioksidan, yang melawan berbagai penyakit dan infeksi.
#selamat mencoba dan salam keluarga sehat

NILA GORENG TUMIS LOMBOK IJO

        Ingin masak ikan namun tidak mempunyai waktu banyak?  Resep kali ini menjawab kegundahan anda karna resep kali ini  sangat simpel dan sangat mudah.  Cekidot nila goreng tumis lombok ijo.

Bahan2 
nila goreng tumis lombok ijo:
Bumbu Iris 
nila goreng tumis lombok ijo:
  • 2 ekor ikan nila ukuran sedang, dikerat
  • 1 st air jeruk nipis 
  • 1 sm kecap manis 
  • 1/2 st garam 
  • 1/4 st gula pasir 
  • 1/4 st merica bubuk 
  • 200 ml air 
  • 2 lembar daun salam 
  • 3 cm lengkuas, dimemarkan
  • 3 sm minyak goreng untuk menumis 
  • minyak secukupnya untuk menggoreng 
  • 5 butir bawang merah 
  • 3 siung bawang putih 
  • 4 buah cabai hijau besar 
  • 3 buah cabai rawit hijau 



Cara membuat nila goreng tumis lombok ijo::
  • Lumuri ikan nila dengan garam, merica, dan air jeruk nipis. Diamkan 15 menit. Goreng ikan hingga kecoklatan.
  • Tumis bumbu iris, daun salam, dan lengkuas sampai harum.
  • Masukkan air, kecap, garam, gula, dan merica. Masak hingga mendidih.
  • Masukkan ikan. Aduk sampai bumbu tercampur rata dan meresap.
  • Dan siap dihidangkan untuk 3 porsi.

         Bagaimana sista? tertarik untuk membuatnya di rumah kan? kandungan gizi yang ada pada nila cukup tinggi. Jadi, tidak ada keraguan lagi menghadirkan menu ini untuk anggota keluarga tercinta anda. Berikut tumis pindang cabe dan tomat hijau  hadir sebagai alternatif menu jika keluarga anda tidak menyukai ikan nila. Happy cooking yak.
#selamat mencoba dan salam keluarga sehat

Pengunjung