Sambel Teri


pic: sambel teri

Menu apa yang mudah membuatnya, ga pake lama tapi membuat selera makan keluarga meningkat? Resep simpel menjawabnya melalui sambel teri. Mau tau bagaimana cara membuatnya? Yuk simak resep simpel berikut ini. Cekidot.

Bahan2 sambel teri:
  • ¼ kg teri, goreng garing
  • ½ st gula pasir
  • ½ st garam
  • 1 lembar daun salam
  • 1 buah sereh, simpul



Pelengkap sambel teri:
  • 100 gram kol. Cuci dan rebus
Bumbu halus sambel teri:
  • 4 buah bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 6 buah cabe merah
  • 2 buah tomat
  • 1 buah kemiri


Cara membuat sambel teri:
  • Goreng bahan bumbu halus kecuali kemiri. Dan haluskan semuanya.
  • Goreng bumbu yang dihaluskan. Tambahkan garam, gula pasir, daun salam dan sereh. Pastikan rasanya sudah pas.
  • Masukkan teri goreng. Diamkan beberapa saat dan sajikan selagi hangat.

       Bagaimana sista? ingin membuatnya di rumah? sambel teri ini sangat cocok disantap dengan nasi hangat dan dilengkapi dengan rebusan kol. Untuk menambah referensi, anda dapat juga membaca sambel mbali pindang.Happy cooking yak.
#selamat mencoba dan salam keluarga sehat

Balado Terong


Hai sista? resep simpel kali ini menghadirkan menu berbahan dasar terong. Kalau sebelumnya mengenai terong goreng tepung, kali ini balado terong. Mau tau bagaiman cara membuatnya kan? Cekidot.

Bahan2 balado terong:
  • 3 buah terong ungu, cuci dan potong melintang
  • 1 lembar daun salam
  • 1 ruas jahe, memarkan
  • 1 potong lengkuas, memarkan
  • 1 buah serai, memarkan
  • 1 st garam
  • 1 st gula pasir
  • 200 ml air
  • Minyak goreng secukupnya
Bumbu halus balado terong:
  • 6 buah cabe merah
  • 4 buah bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 2 buah tomat

Cara membuat balado terong:
  • Goreng terong hingga kekuningan. Tiriskan.
  • Tumis bumbu yang telah dihaluskan hingga harum. Tambahkan lengkuas, jahe, serai. Aduk2.
  • Tambahkan air, gula dan garam. Pastikan rasanya mantap dan pas.
  • Masukkan terong goreng. Biarkan bumbu meresap dan aduk hingga rata. Matikan kompor dan sajikan.

         Bagaimana sista? ingin mencobanya di rumah kan? Dalam hal ini terong dapat diganti dengan ayam, telur ayam, telur puyuh maupun tempe bahkan tahu lho. Jadi dapat disesuaikan dengan selera keluarga anda tercinta sista.  Berikut juga tak kalah asiknya menu dari bahan terong, yakni terong goreng tepung. Happy cooking yak.
#selamat mencoba dan salma keluarga sehat

Sambel Tempe

pic: sambel tempe


Tempe adalah jenis bahan makanan khas Indonesia yang mengandung banyak kandungan gizi. Diantaranya protein yang tentunya banyak manfaatnya bagi kesehatan tubuh. Salah satunya sebagai zat pengatur hormon-hormon yang berfungsi dalam proses pencernaan. Resep simpel kali ini mengenai sambel yang terbuat dari bahan dasar tempe. Yuk simak resep berikut mengenai sambel tempe:

Bahan2 sambel tempe:

  • 1 papan tempe [kecil],potong2
  • 2 siung bawang putih
  • 3 buah cabe rawit [sesuai selera]
  • 1 cm kencur, kupas dan bersihkan
  • Garam secukupnya
  • Gula pasir secukupnya
Cara membuat sambel tempe:

  • Goreng tempe yang sudah dipotong hingga kecoklatan.
  • Goreng cabe , bawang putih hingga layu. Tiriskan.
  • Siapkan cobek dan tumbuk bumbu yang telar digoreng. Tambahkan garam dan gula pasir. Aduk hingg rata.
  • Tambahkan tempe goeng dalam bumbu yang telah dihaluskan.  Pastikan semua tempe sudah halus dan terkena bumbu.
  • Sajikan sambel tempe dengan nasi panas.

Mudah dan simpel bukan sambel kali ini? happy cooking sista..
#selamat mencoba dan salam keluarga sehat

Sambel Mbali Pindang

pic: sambel mbali pindang

Pindang adalah jenis ikan yang mudah dida patkan danditemui di pasar ataupun warung2. Pindang ini memiliki rasa yang khas dan entah mengapa olahan aneka pindang ini tetap saja menjadi penggugah selera makan. Salah satunya sambel mbali pindang satu ini. Yuk simak resep simpel berikut:

Bahan2 sambel mbali pindang:
  • 6 ekor pindang
  • Minyak goreng [untuk menggoreng tongkol dan menumis bumbu]
  • 2 lembar  daun jeruk (hilangkan tulang daunnya, sobek-sobek)
  • 1 batang sereh, memarkan
  • Garam secukupnya
  • Gula pasir secukupnya
  • Air secukupnya
Bumbu halus sambel mbali pindang:
  • 4 biji bawang merah 
  • 2 siung bawang putih 
  • 6 buah cabe keriting [sesuai selera]
  • 1 buah tomat
#ada tips agar mudah dalam menghaluskan bumbu2 diatas yakni dengan menggoreng bumbu2 diatas sampai layu lalu tinggal dihaluskan.
Cara membuat sambel mbali pindang:
  • Goreng  pindang. Sisihkan.
  • Tumis bumbu yang telah dihaluskan  hingga harum. Masukkan daun jeruk, sereh, garam dan gula. Aduk hingga rata.
  • Masukkan pindang yang telah digoreng. Aduk-aduk hingga bumbu meresap.
  • Dan sambel mbali pindang telah siap untuk disajikan dengan paduan nasi pulen hangat untuk keluarga tercinta.

            Bagaimana sista? Ingin membuatnya di rumah untuk keluarga tercinta? Untuk variasi menu makan di meja makan anda sista? Happy cooking sista..
#selamat mencoba dan salam keluarga

Balado Mata Sapi

pic: balado mata sapi

       Telur adalah salah satu sumber protein hewani yang mudah didapat di sekitaran kita. Dimana protein yang ada didalmnya dibutuhkan tubuh,  untuk itu kita perlu mencukupi kebutuhan protein setiap harinya. Protein  berfungsi  sebagai zat pengatur, membantu mengatur hormon-hormon yang berfungsi dalam proses pencernaan, serta berperan dalam menjaga keseimbangan pH asam dan basa tubuh.  Banyak juga ya manfaat yang terkandung dalam telur, yuk simak resep simpel berikut tentang balado mata sapi, check this out:

Bahan2 balado mata sapi:
  • 5 butir telur ayam
  • 1 buah tomat merah yang matang, iris kecil
  • ½ st gula pasir/ gula merah
  • Garam secukupnya
  • 4 butir bawang merah, iris tipis dan goreng
  • Minyak goreng secukupnya
  • Air secukupnya 
Bumbu halus balado mata sapi:
  • 8 buah cabe merah (tambah jika pengen pedas lagi)
  • 4 siung bawang putih



Cara membuat balado mata sapi:
  • Goreng telur dengan cetakan apem, agar hasilnya bulat.
  • Tumis bawang merah hingga harum, masukkan bumbu yang telah dihaluskan dan potongan tomat. Aduk hingga rata dan tomat hancur.
  • masukkan sedikit air. Tambahkan gula dan garam.
  • Masukkan telur yang telah digoreng, aduk hingga rata dantunggu bumbu hingga meresap.
  • Angkat dan sajikan untuk keluarga tercinta untuk 5 porsi. Jangan lupa taburi dengan brambang goreng agar maskan semakin menggugah selera.











Dan memperhatikan kandungan gizi dalam masakan juga tak kalah pentingnya. Selain makanan yang dimakan lezat bonusnya gizi yang diperlukan tubuh terpenuhi. Happy cooking sista..
#selamat mencoba dan salam keluarga sehat

Pengunjung